Ketua STAI Asy-Syukriyyah Menjadi Penguji Ekternal Sidang Promosi Doktor UIN Sumatera Utara

Ketua STAI Asy-Syukriyyah dipercaya menjadi Penguji Ekternal pada Sidang Promosi Doktor UIN Sumatera Utara. Acara yang berlangsung pada 26 Juni 2024 ini menghadirkan promovendus Bapak Rakhmad Bahagia dengan judul Disertasi “Pengaruh Keadilan Organisasional, Kelelahan serta Keterikatan Kerja terhadap Perilaku Proaktif Islami Dosen pada Perguruan Tinggi Islam Swasta Di Kota Medan”.

Sidang Terbuka yang berlangsung dari pukul 15.30-17.00 ini dipimpin oleh Ketua Sidang Prof. Dr. H. Azhari Akmal Tarigan, M.Ag dan Sekretaris Sidang Prof. Dr. H. M. Syukri Albani Nasution, M.A serta Kepala Program Studi Doktor Ekonomi Syariah Prof. Andri Soemitra, M.A.

Pelaksanaan Sidang Terbuka ini dilaksanakan secara hybrid. Penguji Eksternal Assoc. Prof. Dr. Evan Hamzah Muchtar, M.E.Sy hadir secara online. Sedangkan Penguji Internal Dr. Muhammad Arif, M.A dan Dr. Sri Sudiarti, M.A serta Promotor Prof. Dr. M. Ramadhan, M.A dan Co Promotor Dr. Muhammad Yafiz, M.Ag hadir secara langsung di Aula FEBI UIN Sumatera Utara.

Scroll to Top